Sekolah Termahal Di Indonesia – Seperti yang sudah kita ketahui bahwa sekolah itu merupakan sebuah tempat dimana kita bisa belajar dan mendapatkan berbagai macam ilmu.  Selain tempat untuk menimba ilmu sekolah juga merupakan tempat untuk bertemu dengan teman-teman satu sekolah.  Tapi untuk masuk ke suatu sekolah pastilah kita harus mengeluarkan sejumlah biaya.  Meskipun pada saat ini telah banyak sekolah yang mempunyai biaya yang tidak begitu mahal untuk para siswanya.  Tapi beberapa sekolah ini mempunyai biaya yang tentunya tidak sedikit untuk dikeluarkan.  Sekolah-sekolah berikut ini merupakan sekolah dengan biaya termahal di Indonesia.

  1. SMA Pelita Harapan Lippo,Cikarang

Sekolah termahal di Indonesia pertama berada di kawasan Cikarang.  SMA Pelita Harapan Lippo Cikarang ini memanglah termasuk kepadda salah satu sekolah dengan biaya termahal di Indonesia.   Hal ini dikarenaka biaya yang harus dikeluarkan siswa pertahunnya sangatlah tinggi yaitu sekitar USD 9000 atau Rp 80.460.000.  Jumlah yang sangat menakjubkan untuk sekolah yang masih bertaraf SMA seperti ini.

sma-pelita-harapan-internasional

Harga semahal itu dikarenakan siswa yang bersekolah disini tidak diharuskan untuk mengikuti Ujian Nasional (UN).  Sekolah yang memiliki sebuah kurikulum yang mengikuti kurikulum internasional yang bernama International Baccalaureate dengan International Baccalaureate Organization yang berlokasi di Swiss sebagai induknya.  Ujian kelulusan disekolah ini tentulah sesuai dengan organisasi tersebut.

  1. SMA Ciputra, Surabaya

Edu_skul_ciputra

Sekolah Termahal Di Indonesia

Sekolah berikutnya yang juga termasuk kedalam salah satu sekolah termahal di Indonesia terletak di Surabaya.  Selain standar yang cukup tinggi untuk masuk ke sekolah ini seperti nilai TOEFL yang minimal harus 550, sekolah ini juga member harga yang begitu mahal yaitu sekitar Rp 40.000.000 serta SPP yang besarnya sekitar Rp 4.000.000/bulan.

Disekolah ini setiap siswa kelas satu harus mengikuti sebuah program Work Experience.  Work Experience ini sendiri adalah semacam program magang selama seminggu.  Program ini dilakukan untuk membentuk siswa agar mempunyai wawasan Enterpreneurship.  Selain program kelas satu, kelas dua di sekolah ini juga mempunyai program lain yaitu Personal Project, program ini sama seperti program skripsi di perguruan tinggi.

Kemudian setelah menjalankan program-program tersebut, siswa-siswa dari SMA Ciputra Surabaya masuk kedalam program penjurusan yang bernama Indonesian Programme  atau Diploma Programme.  Seperti sekolah internasional lainnya, sekolah ini juga tidak mewajibkan sswanya mengikuti Ujian Nasional (UN).

  1. SMA Global Jaya Internasional School, Tanggerang Selatan

GJIS

Berikutnya yang merupakan sekolah termahal di Indonesia terletak di daerah Tanggerang Selatan.  Sekolah yang memiliki 47 jenis kegiatan ekstrakulikuler.  Selain banyaknya kegiatan ekstrakulikuler, disekolah ini juga terdapat tenaga pengajar yang berkulitas dari dalam dan luar negeri.  Sistem belajar di sekolah ini mengaccu pada sistem Student Center yang dimana kegiatan ini lebih mengutamakan keaktifan siswa dan menjadikan gurunya sebagai falisitator.

Untuk siswa yang ingin masuk ke sekolah ini harus menjalani beberapa tes tertulis seperti matematika, bahasa inggris, serta tes wawancara.  Selain tes tersebut siswa juga harus membayar sejumlah uang yang sebesar Rp 15.000.000 dan juga harus membayar uang SPP sebesar Rp 5.000.000/bulan.

  1. SMA Terpadu Krida Nusantara Bandung

Krida nusantara

Sekolah terakhir yang termasuk kedalam salah satu sekolah termahal di Indonesia terletak di kawasan yang membunyai luas tanah 27 hektar di lembah bukit Manglayang Cibiru Bandung.  Sekolah yang pernah mendapatkan anugrah Hukum dari Depkum HAM ini merupakan sekolah favorit di Bandung.  Sekolah yang lebih mengarah ke sekolah berbasis Boarding School dan lebih seperti sekolah militer.

Sistem sekolah Moving Class ini mempunyai beberapa biaya seperti baiaya pendaftaran sebesar Rp 32.500.000, biaya pakaian seperti seragam sebesar Rp 2.500.000, biaya SPP yang sebesar Rp 3.000.000, bahkan ada juga biaya pencuci pakaian sebesar Rp 700.000/semester.