Liburan bersama-sama tentunya sangat menyenangkan. Apalagi jika pergi liburan bersama keluarga atau teman-teman. Banyak tempat wisata yang bisa kamu pilih, mulai dari dalam kota, luar kota hingga luar provinsi.

Namun perlu dipertimbangkan lagi jika kamu memutuskan untuk pergi liburan ke luar kota atau ke luar provinsi, sebaiknya gunakanlah atau sewalah bus parawisata agar perjalanan kamu tetap menyenangkan dan tentunya bisa berisitirahat didalam bus pada saat perjalanan.

Jika kamu memerlukan bus parawisata untuk berlibur, kamu bisa sewa bus pariwisata Jakarta. Nah kali ini kami akan berbagi beberapa tips aman liburan menggunakan bus parawisata yang bisa kamu ketahui:

  1. Carilah Informasi Lengkap Tentang Biro Travel Bus

Tips yang pertama ialah sebaiknya carilah informasi lengkap tentang biro travel bus. Hal ini termasuk hal yang penting karena bisa memebrikan kamu gambaran mengenai jaminan keselamatan dan juga keamanan selama didalam perjalanan.

Nah untuk informasi yang kamu butuhkan ialah berupa riwayat bus yang digunakan dan juga rute perjalanan. Selain itu juga tentang keahlian supir yang sudah ahli dibidangnya atau tidak.

Oleh sebab itu, sebelum memutuskan untuk menyewa bus parawisata, tips paling penting ialah mencari informasi lengkap mengenai biro travel bus.

  1. Gunakanlah Tempat Duduk yang Nyaman

Tips yang kedua ialah gunakanlah tempat duduk yang nyaman. Ini artinya sebaiknya pilihlah tempat duduk yang nyaman. Hal ini karena dalam perjalanan jauh, jika tempat duduk yang kamu tumpangi nyaman, tentunya selama perjalanan, kamu juga akan merasa nyaman.

Sebaiknya hindarilah tempat duduk yang dekat dengan toilet atau tempat duduk yang berada di atas ban karena bisa mengganggu kenyamanan ketika dalam perjalanan.

  1. Memakai Pakaian yang Nyaman

Tips yang ketiga ialah gunakanlah pakaian yang nyaman. Apalagi jika kamu pergi ke tempat wisata yang berada di luar kota atau bahkan luar provinsi, tentunya menggunakan pakaian yang nyaman sangatlah perlu.

  1. Membawa Bantal Leher

Tips yang keempat ialah membawa bantal leher. Jika kamu berada did alam perjalanan yang lama, sebaiknya bawalah bantal leher agar kamu tetap nyaman meskipun tertidur didalam bus. Dengan begitu, leher tidak terasa sakit.

  1. Taruh Barang Bawaan Di Bagasi

Tips yang kelima ialah taruh barang bawaan di bagasi. Ketika berlibur, tentunya membawa barang bawaan. Apalagi jika kamu berlibur ke tempat jauh, tentunya juga akan membawa barang bawaan lebih banyak.

Oleh sebab itu, sebaiknya taruhlah barang bawaan di dalam bagasi saja, jangan di pangku atau di taruh di bawah kaki. Jika demikian, tentunya snagat mengganggu. Supaya tidak tertukar dengan barang bawaan orang lain, kamu bisa menandai barang bawaan kamu agar ketika mencarinya lebih mudah.

By Nurul