Negara Penghasil Tembaga Terbanyak – Nilai tembaga memang tidak setinggi emas dan perak tapi tetap mempunyai banyak manfaat. Ada suatu kebanggan jika sebuah negara masuk ke dalam daftar 10 negara penghasil tembaga terbesar di dunia. Apa saja negara-negara tersebut? Artikel ini akan membahasnya.
Negara-negara yang masuk dalam daftar 10 negara penghasil tembaga terbesar di dunia ini sama rata. Maksudnya, semua benua yang ada di dunia punya setidaknya satu perwakilan negara dengan jumlah produksi tembaga terbanyak. Langsung saja berikut ini daftar peringkatnya, akan dibahas dari nomor 10 sampai 1.
Negara Penghasil Tembaga Terbanyak
10. Meksiko
Jumlah tembaga yang telah dihasilkan oleh negara di Benua Amerika ini mencapai 480 ribu ton. Jumlah itu sudah mengalami peningkatan dari tahun sebelumnya yang hanya 440 ribu ton. Besar kemungkinan, dari tahun ke tahun akan terus terjadi peningkatan.
9. Kanada
Jumlah tembaga yang telah diproduksinya adalah sebesar 630 ribu ton, dari sebelumnya hanya 579 ribu ton. Jumlahnya memang naik meski adanya penurunan dalam hal harga logam.
8. Zambia
Negara di Benua Afrika ini sudah menghasilkan tembaga sebanyak 830 ribu ton yang meningkat cukup drastis dari tahun sebelumnya, sebesar 690 tribu ton. Ini karena Zambia telah membangun proyek tembaga yang baru.
7. Kongo
Negara yang juga ada di Afrika ini menghasilkan 900 ribu ton dari tahun sebelumnya yang hanya 600 ribu ton. Dengan peningkatan ini bisa membuat ekonomi Kongo meningkat juga.
6. Rusia
Negara ini berhasil memproduksi tembaga sebanyak 930 ribu ton. Sementara tahun sebelumnya masih sekitar 883 ribu ton.
5. Australia
Negara kangguru ini ternyata mengawali top 5. Australia telah memproduksi sebanyak 990 ribu ton tembaga dari sebelumnya yang hanya 958 ribu ton. Sebagian besar dihasilkan dari daerah Queensland.
4. Amerika Serikat
Negara adidaya ini telah memproduksi 1.22 juta ton tembaga dari tahun sebelumnya yang hanya 1,17 juta ton. Termasuk peningkatan hebat meski sebelumnya ada bencana longsor yang membuat produksi tembaga sempat dihentikan.
3. Peru
Negara ini telah memproduksi 1,3 juta ton tembaga. Namun jumlah itu tetap sama dengan tahun sebelumnya. Peru sangat butuh bantuan dari investor asing untuk membuatnya bertahan.
2. China
China termasuk negara yang kaya akan hasil alamnya, emas, perak, dan sekarang tembaga. Negara ini telah memproduksi sebanyak 1,65 juta ton tembaga. Selain produsen terbanyak, China juga konsumen terbesar tembaga.
1. Chili
Ini dia peringkat pertama sebagai negara penghasil tembaga paling banyak di dunia. Sebanyak 5,7 juta ton tembaga telah diproduksi. Dengan itu, sebesar 60 persen ekspor negaranya tembaga. Oleh karena hasil tembaganya yang banyak membuat perekonomian Chili meningkat sebanyak 6 persen per tahunnya.
Itulah dia 10 negara penghasil tembaga terbesar di dunia.