5 Makanan Indonesia Yang Mendunia dan Terkenal – Negara Indonesia selain dikenal sebagai negara yang memiliki banyak pulau serta keindahan alamnya, dikenal juga memiliki beragam maskaan yang memiliki citra rasa tinggi dan enak tentunya. Untuk Anda yang berada di luar negeri untuk keperluan pekerjaan atau program belajar tak usah khawatir tak dapat mencicipi kembali masakan khas Indonesia untuk mengobati rasa kangen. Dan berikut ada beberapa makanan Indonesia yang mendunia. Penasaran? Mari simak bersama pemaparannya dibawah ini!
Masakan Khas Indonesia yang Mendunia
- Gado-Gado
Makanan khas jawa yang dikenal dengan “salad” nya Indonesia cukup terkenal di luar negeri terutama di Napoli Italia karena pernah di lombakan di ajang memasak internasional beberapa tahun lalu. Dan berhasil menjadi juara pertama karena nilai estetika yang baik dan citra rasa yang sangat tinggi.
Ciri khas dari makanan ini adalah terdapat sayur-sayuran yang direbus setengah matang ditambah dengan telur rebus, bawang goreng, dan juga emping. Gado-gado ini menggunakan bumbu kacang tanah yang telah dihaluskan. Tentunya inilah menjadi pembeda salad luar negeri dengan Indonesia.
- Sop Buntut
Sop buntut sapi selain digemari oleh penduduk asli Indonesia ternyata disukai juga oleh para penduduk Spanyol. Mereka menyukai sop buntu ini karena kedutaan Indonesia di Spanyol pernah menyajikan sop buntut ini dalam acara memperkenalkan beraneka ragam masakan khas Indonesia.
Sop buntut sendiri adalah makanan yang didominasi oleh buntut sapi, wortel, kentang, ditambah bumbu-bumbu khas dari Indonesia yang dapat membuat makanan ini memiliki rasa yang sangat khas dan bercita rasa tinggi.
- Tempe
Anda pastinya sudah tidak asing dngan makanan tempe ini. terbuat dari kacang kedelai yang mengandung protein tinggi. Di Indonesia sendiri tempe bisa diolah menjadi berbagai macam menarik. Bisa digoreng, dibuat kripik, dibacem, ataupun diolah menjadikan makanan lainnya yang sangat lezat.
Anda mungkin akan bosan memakan tempe ini tetapi Anda juga harus bangga karena di Jepang tempe merupakan makanan favorit mereka. berawal dari sebuah festival kuliner di Jepang ada seorang pendduuk Indonesia yang menyajikan tempe goreng dan ternyata tempe tersebut dapat memikat hati warga jepang disana. Jadi, berbanggalah Anda yang setiap hari bisa makan tempe karena di sana harga untuk tempe cukup mahal.
- Rendang
Makanan khas Sumatera Selatan ini memang sangat terkenal di seluruh Indonesia. Rendang yang terbuat dari daging sapi dimasak dengan santan dan bumbu rempah-rempah ini membuat siapapun yang memakannya akan ketagihan untuk mencicipi apalagi jika rendang tersebut pedas dan ditambah kacang merah kering.
Selain disukai di Indonesia rendang juga merupakan makanan favorit di luar negeri dan masuk pada 50 makanan dunia terbaik versi CNN yang beberapa waktu lalu diadakan di Jerman. Walaupun tampilan kurang menarik karena terkadang sangat hitam pekat namun untuk cita rasa janagnlah ditanya karena sangat enak dan dagingnya pun sangat empuk.
- Nasi Goreng
Ingatkah Anda saat Presiden Amerika Obama pernah mendatangi Indonesia dan menyebutkan nasi goreng adalah salah satu makanan favoritnya? Tentunya Anda harus berbangga hati nasi goreng makanan sederhana dapata dijangkau berbagail kalangan ini terkenal di dunia.
Itulah kelima makanan indonesia yang mendunia. Semoga informasi ini bermafaat dan Anda bisa melestarikan kuliner tersebut sebagai warisan budaya turun menurun. Karena kalu bukan kita siapa lagi?