Masjid Tertua di Dunia yang Di Buat Sebelum Masehi–Masjid yang fungsi utamanya adakah sebagai tempat umat Islam melakukan ritualperibatan, namun keberadaannya di beberapa negara bukan hanya sebatas itu saja, melainkan sebagai tempat wisata. Kemegahan, keolekan dan berbagai nilai sejarah yang terkandung di dalamnya menjadi daya tarik tersendiri bagi para wisatawan dari berbagai negara.
Bila menengok sekilas pada sejarah Islam kita bisa melihat bahwa masjid pun memiliki peranan penting dalam aktivitas sosial kemasyarakatan, ekonomi, bahkan kemiliteran. Masjid adalah pilar utama umat muslim dalam menyebarkan pemahaman Islam. Masjid dengan beragam arsitekturnya kinikeberadaannya sudah menyebar di seluruh dunia, terutama di negara yang mayoritas penduduknya beragama islam seperti Indonesia. Nah di antara jutaan masjid yang ada di dunia, kira-kira masjid di negara mana ya yang dikategorikan sebagai masjid tertua di dunia. Berikt adalah ulasannya yang sayang untuk Kamu lewatkan .
Masjid Tertua di Dunia Saat Ini
- Masjid Quba. Masjid tertua yang satu ini memiliki nilai sejarah yang maha tinggi bagi umat Islam di seluruh dunia, hal ini karena masjid ini adalah masjid pertama yang dibangun oleh Nabi Muhammad saw pada 1 Hijriyah (622 Masehi). Salah satu masjid tertua ini berlokasi 5 kilo meter sebelah tenggara kota Madinah. Pada awal rekonstruksinya, masjid ini dibangun atas bahan yang sederhana saja. Namun, seiring berjalannya waktu, masjid ini beberapa kali pernah mengalami renovasi oleh pemerintah kerajaan Arab Saudi, sehingga sudah mengalami perubahan. Walaupun demikian, ketinggian nilai sejarahnya tidak akan pernah runtuh sampai kapanpun. Bersandar pada buku “Sejarah Madinah Munawwarah”yang dikarang oleh Dr.Muhammad Ilyas Abdul Ghani, renovasi besar-besaran terjadi pada masjid ini pada tahun 1986. Masjid ini dikategorikan sebagai masjid tertua di dunia, karena pembangunannya pada awal peradaban Islam.
- Masjid Nabawi. Sama halnya dengan Masjid Quba, masjid Nabawi pun dikategorikan sebagai masjid tertua di dunia, karena dibangun oleh Nabi saw setelah Masjid Quba. Masjid Nabawi pun merupakan sebuah masjid yang keberadaannya memiliki peranan penting di Kota Madinah. Bukan hanya masjid tertua yang disandangnya, masjid Nabawu juga merupakan masjid terbesar di dunia setelah Masjidil Haram di Kota Makkah al-Mukarramah. Masjid ini semakin istimewa saja bagi umat muslim, kerena di masjid inilah Nabi Muhammad saw dan para sahabatnya disemayamkan. Pada mulanya lokasi pendirian masjid ini adalah tempat penjemuran Kurma dua anak yatim ahl dan Suhail bin ‘Amr, kemudian Nabi saw membelinya untuk dijadikan masjid dan tempat kediamannya.
- Masjid Al-Qiblatain. masjid tertua berikutnya pun keberadaannya adalah di kota Madinah. Keberadaan masjid ini tak kalah pentingnya dengan dua masjid tertua sebelumnya. Masjid ini adalah saksi diturunkannya wahyu kepada nabi saw untuk merubah kiblat dari Masjidil Aqsa (Palestina) ke Makkah. Masjid yang memiliki arti masjid dua kiblat ini pada mulanya bernama Masjid Bani Salamah, karena pembangunannya berlokasi di atas bekas rumah Bani Salamah. Masjid ini berdiri kokoh diatas bukit kecil, utara Harrah Wabrah, Madinah.
- Masjid Jawatha. Masjid tertua di dunia berikutnya adalah Masjid Jawatha yang berlokasi di Desa Kilabiyyah, tepatnya 12 km di timur laut Hofuf, Al-Ahsa, Arab Saudi. Masjid ini adalah masjid perdana yang dibangun di provinsi bagian timur Arab Saudi. Suku Abdul Qais yang bertempat tinggal di sana adalah suku yang mendirikan masjid ini. Konon, pada saat Qarmatians mencuri batu Hajr Al Aswad, batu yang menjadi buruan para jamaah haji untuk menciumnya itu pernah disimpan di masjid ini selama 22 tahun. Kini struktur bangunan hanya tersisa reruntuhannya saja, namun masih ada sebagian orang yang memfungsikannya.
- Masjid Al-Haram. Selain predikat masjid tertua di dunia, Masjid al-Haram pun menyandang selempang masjid terbesar di dunia.tidak cukup dengan dua predikat itu, masjid ini pun dikategorikan sebagai masjid paling suci di dunia, karena keberadaan Ka’bah sebagai kiblat umat muslim yang berdiri kokoh di masjid itu. umat Islam meyakini Ka’bah adalah bangunan pertama pertama di dunia ini yang dibangun oleh Nabi Adam, kemudian dilanjutkan oleh Nabi Ibrahim, dan terakhir oleh Nabi Kita Muhammad saw. Masjid yang tak pernah sepi dari kunjungan umat muslim yang ingin melakukan ibadah suci di sana pun, dibekali dengan 9 menara yang menjulang tinggi, dan sudah beberapa kali mengalami renovasi dan perluasan. Setiap tahunnya jutaan orang dengan penuh kegembiraan datang ke masjid ini untuk menunaikan rukun Islam yang kelima, yakni ibadah haji.
- Masjid Kufa, Irak. Masjid yang berlokasi di Kota Kufah, Irak ini adalah salah satu masjid yang berdiri pada masa peradaban Islam. Pembangunan masjid ini terjadi pada abad ke-7.
- Masjid Uqba, Tunisia. Nama lain untuk masjid Ini adalah masjid Agung kairouan. Keberadaan masjid ini menjadi hal yang penting di Tunisia.
Baca Juga : Masjid Terapung di Dunia Paling Indah
Itu dia guys tujuh masjid tertua di dunia. Pernahkah Kamu mengunjungi salah satu dari masjid yang menyandang predikat tertua di dunia tersebut? bagi yang sudah tentu kebahagiaan tiada terkira bisa mengunjungi rumah Tuhan yang kebanyakan peletak batu pertamanya adalah Nabi kita Muhammad saw. Sungguh sebuah kebahagiaan bisa menginjakkan kaki di masjid dimana perancangnya adalah manusia yang terkenal dengan kemuliyaan akhlaknya Muhammad saw. Bagi Kamu-Kamu yang sebelum semoga diberi rezeki untuk mengunjunginya, atau diberi hidayah untuk ke sana, karena dengan Kamu menunaikan ibadah haji, maka secara otomatis Kamu akan mengunjungi beberapa masjid tertua di dunia di atas.